Tutorial, Ubuntu

Konfigurasi SSH Ubuntu Server Key Authentication

SSH Ubuntu Server mempunyai fitur yang bernama Key Authentication. Fungsi dari Key Authentication itu sebagai Pre-shared key berupa key public milik client...

· 1 min read >
ssh-key-authentication akm.web.id

SSH Ubuntu Server mempunyai fitur yang bernama Key Authentication. Fungsi dari Key Authentication itu sebagai Pre-shared key berupa key public milik client yang telah dikenali oleh server. Dengan menggunakan public key tersebut, client tidak perlu lagi memasukan password setiap saat ingin melakukan koneksi ke server yang dituju.

Baca juga: Install SSH Ubuntu Server 18.04

Client Side Setting SSH Ubuntu Server

Sebelum kita mulai saya infokan bahwa konfigurasi ini dilakukan dari dua sisi, yaitu client dan server. Sistem operasi yang digunakan adalah koneksi antara Linux to Linux.

Buka terminal kamu lalu ketikan perintah berikut

ssh-keygen -t rsa

Lalu kamu akan di tampilkan keterangan sebagai berikut

SSH Ubuntu Server goblogs
Generate key ssh

Setelah proses generate key kamu mendapatkan dua buah key yang tersimpan pada folder /home/[nama_user]/.ssh/, yaitu id_rsa dan id_rsa.pub.

Sekarang kamu buka file id_rsa.pub dengan menggunakan teks editor.

cat /home/[nama_user]/.ssh/id_rsa.pub

Lalu copy semua key kamu yang terdapat dalam file tersebut ke server.

SSH Ubuntu Server goblogs
Key id_rsa.pub

Server Side

Pada bagian server kamu hanya perlu memasukan key id_rsa.pub yang sudah kamu ketahui ke dalam server ubuntu kamu. Untuk menentukan folder path yang sesuai dengan default sistem, kamu dapat melakukan generate key di server dengan proses yang sama persis seperti yang dilakukan pada sisi client.

SSH Ubuntu Server goblogs
Generate key ssh pada Server

Ketikan perintah berikut untuk edit file authorized_keys, dan jika memang file tersebut belum ada, maka perintah tersebut juga dapat menjadi perintah untuk membuat file baru.

nano .ssh/authorized_keys
SSH Ubuntu Server goblogs
Baca file id_rsa.pub

Copy semua key id_rsa.pub dari pc client kamu kedalah file authorized_key tersebut, buatlah menjadi satu baris. Selanjutnya kamu hanya perlu save file tersebut dengan nama yang sama. Untuk lebih meyakinkan restartlah ssh server kamu dengan perintah berikut

/etc/init.d/ssh restart

Untuk memastikan semua sudah berjalan sebagaimana mestinya kamu hanya perlu melakukan koneksi ssh dari client ke server. Jika server sudah tidak meminta lagi password ssh, maka kamu sudah berhasil membuat pre-shared authentication key pada ubuntu server kamu. Congratss!!

Autentikasi tanpa password

New Update

Update terbaru ini saya dapat dari artikel berikut, saya rasa juga cukup efisien karena hanya perlu melakukan konfigurasi dari sisi client saja. Dalam cara updatean ini kita akan tembakan langsung key nya ke server remote, jadi tidak perlu login ke server remote terlebih dahulu.

Caranya adalah dengan tetap mengikuti langkah-langkah yang ada pada client side di atas, lalu tambahkan lagi sedikit konfigurasi dengan perintah

ssh-copy-id username@remote_host
add ssh key

Menurut saya cara ini lebih simpel dari pada harus login ke server remote terlebih dahulu, karena kita bisa langsung add key ke server remote secara langsung.

Referensi:
Sumber 1Sumber 2Sumber 5
Sumber 3Sumber 4


cara restore database mysql mariadb mysqldump aris krisna akm.web.id

Cara Restore Database MySQL

Aris krisna in Linux, Sysadmin, Ubuntu
  ·   1 min read
cara backup database mysql mariadb mysqldump aris krisna akm.web.id

Cara Backup Database MySQL

Aris krisna in Linux, Sysadmin, Ubuntu
  ·   1 min read

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *